PENGARUH PENGUASAAN KOSAKATA DAN SIKAP BERBAHASA TERHADAP KEMAMPUAN BERBICARA

(Survei Pada Mahasiswa/i Semester I Program Studi Bahasa Inggris)

Authors

  • Esterria Romauli Panjaitan Sekolah Tinggi Bahasa Asing JIA
  • Inta Masni Sinaga Sekolah Tinggi Bahasa Asing JIA

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi dan menemukan pengaruh penguasaan kosakata terhadap kemampuan berbicara bahasa Inggris, untuk untuk mengidentifikasi dan menemukan pengaruh sikap berbahasa terhadap kemampuan berbicara bahasa Inggris, dan untuk mengidentifikasi dan menemukan pengaruh penguasaan kosakata dan sikap berbahasa secara bersama-sama terhadap kemampuan berbicara bahasa Inggris. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif, melalui survei pada mahasiswa/i. Sampel sebanyak 72 siswa/i diambil dari jumlah populasi yang ada. Pengumpulan data menggunakan instrumen tes. Analisis data menggunakan statistika deskriptif, koefisien korelasi ganda Pearson, koefisien determinasi korelasi dan analisa regresi. Uji statistik dipergunakan uji t dan uji F. Kegiatan penelitian ini dilaksanakan mulai bulan september 2018 sampai juni 2019. Hasil Penelitian menunjukan (1) Terdapat pengaruh yang signifikan penguasaan kosakata (X1) terhadap kemampuan berbicara bahasa Inggris mahasiswa/i semester I STBA JIA (Y), dan (2) Terdapat pengaruh yang signifikan sikap berbahasa (X2) terhadap kemampuan berbicara bahasa Inggris mahasiswa/i semester I STBA JIA (Y), dan (3) Terdapat pengaruh yang signifikan penguasaan kosakata (X1) dan sikap berbahasa (X2) terhadap kemampuan berbicara bahasa Inggris mahasiswa/i semester I STBA JIA (Y).

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2020-02-29

How to Cite

Panjaitan, E. R., & Sinaga, I. M. (2020). PENGARUH PENGUASAAN KOSAKATA DAN SIKAP BERBAHASA TERHADAP KEMAMPUAN BERBICARA: (Survei Pada Mahasiswa/i Semester I Program Studi Bahasa Inggris). Ennichi, 1(1). Retrieved from http://ennichi.stba-jia.ac.id/index.php/ennichi/article/view/13

Issue

Section

Articles